DETIKDATA, KUPANG – Gerakan Pramuka Kota Kupang 025/026 Recana IH Doko/ Ine Pare Universitas Nusa Cendana Kupang mengadakan Musyawarah Dewan Rencana Luar Biasa di Aula Kwartir Daerah (Kwarda) NTT. Sabtu (13/11/2021).
Kegiatan Musdera Luar Biasa ini bertujuan untuk merefitalisasi kepengurusan Gugus Depan yang beberapa waktu terakhir vakum.
Pembina Putra Recana IH Doko/ Ine Pare, Dr., Drs Blajan Konradus, M. A pada sambutanya berpesan bahwa Recana IH Doko/Ine Pare harus menjadi contoh.
“Recana Undana harus bisa menjadi contoh bagi Perguruan Tinggi lainya yang ada di NTT sehingga gerakan pramuka Perguruan Tinggi yang ada di NTT bisa lebih aktif lagi kedepa-nya,” ujarnya.
Sedangkan, Ketua Kwartir Daerah NTT, Drs. Sinun Petrus Manuk menyatakan, sangat mendukung refitalisasi kepengurusan.
“Saya selaku Ketua Kwarda sangat mendukung Musdera Luar Biasa yang dilakukan oleh Recana Undana dan harapan kedepanya semoga Gerakan Pramuka Perguruan Tinggi Di NTT bisa lebih aktif dan membawa warna baru dalam gerakan pramuka di daerah ini,” katanya.
Seremonial Pembukaan Musdera Luar Biasa ini diikuti oleh Ketua Kwarda, Perwakilan dari kwarti Cabang Kota Kupang, Senior Almumni Recana Undana, dan beberapa Gugus depan Ambalan Penegak yang ada di Kota Kupang. (DD/LK)