Ini Sosok Putra Ende yang Diusulkan jadi Calon Pejabat Gubernur NTT

Irjen Pol Rudolf Alberth Rodja (I-IST)

Dari ketiga nama tersebut Irjen Pol Rudolf Alberth Rodja menjadi yang paling menyita perhatian warga Kabupaten Ende.

Pasalnya Rudolf Alberth Rodja adalah putra daerah kabupaten Ende yang lahir di Ende, pada tanggal 31 Mei 1966. Ia memulai karier di kepolisiannya sejak lulus dari Akademi Kepolisian pada tahun 1988.

Karier Rudolf sudah malang melintang di kepolisian tanah air. Rudolf berpengalaman dalam bidang brimob. Berbagai jabatan strategis juga sudah pernah diembannya, mulai dari Kapolres hingga Kapolda.

Pada tahun 2003, Rudolf pernah menjabat sebagai Kasar Brimob Polda Bali. Rudolf juga pernah mengemban jabatan sebagai Kapolres Tabanan (2006) dan Kapolres Buleleng (2008).