DETIKDATA, JAKARTA – Sejak dicanangkan Program Kartu Prakerja pada Februari 2019 silam, program peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) itu terus berjalan dengan baik, didukung oleh kerja sama lintas kementerian dan berbagai mitra ekosistem. Karena itu, pemerintah berkomitmen melanjutkan program itu hingga 2023.
Dalam dua tahun pelaksanaannya, kini, Program Kartu Prakerja telah mencapai gelombang ke-33, dengan lebih dari 12.8 juta penerima manfaat yang tersebar di 514 kabupaten/kota se-Indonesia.
Menurut Presiden Joko Widodo (Jokowi), kunci kemajuan negara adalah SDM, bukan sumber daya alam (SDA)-nya. Karena percuma, sumber daya alam banyak, tapi manusianya tidak mendukung. Upaya melakukan pelatihan sebesar itu, mencapai 12.8 juta orang dalam dua tahun, tidak mungkin dilakukan tanpa memanfaatkan platform digital.
“Program Kartu Prakerja terbukti bermanfaat kepada masyarakat sampai pelosok. Apalagi tidak ada dana insentif yang melewati pihak lain, tapi dana langsung dari Kementerian Keuangan ke penerima manfaat. Tahun depan program akan berjalan, anggaran sudah disiapkan,” kata Presiden Joko Widodo usai acara Temu Raya #KitaPrakerja di Sentul International Convention Center, Bogor, Jawa Barat pada Jumat (17/6/2022).