DETIKDATA, KUPANG – Para Dosen Program Studi Sosiologi FISIP-UNDANA melaksanakan Kuliah Umum Via Aplikasi Zoom Meeting. Selasa (12/10/21).
Kegiatan dengan tema Musik, Kuasa, dan Iteligensi: Renungan Sosiologi Budaya, tersebut bertujuan meningkatkan pemahaman mahasiswa mengenai sosiologi budaya.
Kuliah umum ini menghadirkan pemateri dari luar yaitu Dr. Ardhie Raditya, MA (Dosen Departemen Sosiologi Unesa dan Direktur Sekolah Kritis Younesa). Kegiatan secara langsung dibuka oleh Dekan FISIP-UNDANA Dr.Drs.Melkisedek N.B.C.Neolaka, M. si.
Ardhie dalam pemaparannya mengatakan bahwa secara umum terdapat tiga produk sosial musik yaitu sekolah musik, otodidak, dan industri musik.
“Secara umum produk sosial musik terbagi atas tiga macam yaitu sekolah musik seperti kurikulum, profesional dan ruang kelas. Otodidak berdasarkan pengalaman, pertemanan, titik kumpul. Dan yang ketiga ialah industri musik seperti media massa, produser konsumer, dan tanpa ruang waktu,” kata Ardhie.
Ardie juga mengatakan bahwa terdapat ideologi musikal juga yaitu musikal, romantisme dan politis.
Sementara, Ketua Panitia Dr. Hotlif A. Nope, MA kepada detikdata.com mengatakan bahwa tujuan diadakannya kuliah umum ini sebagai proses pembelajaran bagi kaum akademisi agar berpikir kritis, membangun atmosfer akademik serta diskusi mengenai kajian-kajian sosial kemasyarakatan.
“Kuliah umum ini merupakan bagian dari proses pembelajaran bagi kita kemudian di Universitas kegiatan-kegiatan seperti ini penting untuk membangun atmosfer akademik serta diskusi agar memacu kita untuk berpikir kritis mengenai kajian-kajian sosial kemasyarakatan. Selain dari itu kuliah ini juga membuka wawasan baru serta memacu kita agar riset-riset kita tidak monoton pada hal-hal yang sudah biasa,” kata Hotlif
Pada kesempatan yang sama, Ketua Program Studi Sosiologi FISIP-UNDANA, Susana C.L. Pellu, S.Sos, M.Si mengatakan bahwa kuliah umum merupakan program wajib untuk semua program studi di FISIP-UNDANA.
“Kuliah umum sudah pernah dilakukan pada tahun sebelumnya hanya karena semenjak pandemi sempat vakum. Namun kita mencoba untuk memulainya lagi dari sekarang karena selain merupakan program wajib untuk lima prodi di FISIP kegiatan seperti ini juga dapat menambah wawasan keilmuan kita,” ungkap Ketua Program Studi Sosiologi yang disapa Susan
Susan juga berharap semoga kegiatan kuliah umum maupun kegiatan lain yang dirancang oleh setiap program studi dapat didukung atau difasilitasi oleh fakultas baik itu berupa dana sehingga apa yang direncanakan dapat terlaksana serta memberi manfaat bagi banyak orang.
Pantauan detikdata.com kuliah umum ini berakhir pukul 11.30 WITA dengan jumlah peserta yang mengikuti seminar sebanyak 570 orang. (DD/PL)