Peduli Lingkungan, PERMABI Kupang dan IKABI Lakukan Reboisasi

DETIKDATA , KUPANG – Persatuan Mahasiswa Biboki (PERMABI) Kupang dan Ikatan Keluarga Biboki (IKABI) kupang melakukan reboisasi di Sepanjang Jalan Kelurahan Naimata, Kecamatan Maulafa, Kota Kupang, NTT. Jumat (10/12/21).

Kepada media, Kabid pengabdian masyarakat Martinus A. Anja Kefi mengatakan bahwa kegiatan ini guna mendukung program kerja dari Pemerintah Kota, untuk mewujudkan Kota yang hijau, serta merawat dan melestarikan lingkungan sekitar.

“Sebagai kaum muda dalam hal ini mahasiswa kita boleh idealis namun harus realistis, kadang kita terlalu fokus pada hal-hal yang besar dan cendrung lupa akan hal-hal kecil tetapi mempunyai pengaruh yang besar terhadap kehidupan kita, akhir kata mengutip perkataan Tan Malaka pemudah tanpa tindakan adalah pembunuh idealisme,” tutupnya.

Masyarakat setempat menyambut baik kegiatan penghijauwan yang di lakukan oleh PERMABI dan IKABI Kupang serta mengapresiasi kehadiran mereka.

PERMABI dan IKABI menanam 130 anakan pohon diantaranya sengon, mahoni, cendana dan tabe buya.

Kegiatan dihadiri langsung Kabid Dinas Lingkungan Hidup Kota, Kehutanan dan Kebersihan Kota Kupang dan 28 orang lainnya gabungan antara Angota aktif permabi dan Ikabi Kupang. (DD/YM)