Jacki Uly Tetap Kawal Aspirasi Masyarakat Kota Kupang

Anggota DPR RI dari Fraksi NasDem, Drs. Jacki Uly.,M.H melakukan Kundapil (I-DD)

DETIKDATA, KUPANG – Anggota DPR RI dari Fraksi NasDem, Drs. Jacki Uly.,M.H melakukan Kunjungan Daerah Pemilihan (KUNDAPIL) di masyarakat Kelurahan Nefonaek, Kecamatan Kota Lama, Kota Kupang, NTT. Sabtu (28/01/2023).

Kegiatan ini melibatkan unsur tokoh masyarakat, pemuda dan tokoh agama setempat.

Ketua RT 09, Steven mengucapkan terima kasih kepada Jacki Uly yang hadir untuk mendengarkan aspirasi masyarakat di lingkungannya.

“Saya atas nama masyarakat setempat mengucapkan limpah terima kasih atas kehadiran bapak Jacki Uly ditempat ini. Ini tentu menjadi sebuah kebanggaan tersendiri untuk kami masyarakat karena baru ada Anggota DPR RI yang turun dan langsung mendengarkan aspirasi masyarakat di wilayah ini. Semoga kegiatan seperti ini bisa terjadi lagi dikemudian hari, ” ujarnya.

Sementara itu, Anggota DPR RI Komisi III, Jacki Uly mengucapkan terima kasih kepada tokoh masyarakat dan aparat yang telah menerimanya di lokasi tersebut.

“Bapa dan Ibu sekalian perlu saya sampaikan, saat ini saya duduk di Komisi III DPR RI yang membidangi persoalan Hukum dan HAM. Ada banyak hal yang telah saya kerjakan dimana sebagai bentuk pengawasan terhadap sejumlah kasus saya mengunjungi mitra saya yang dalam hal ini Polda NTT, diantaranya bicara soal kasus kemarin, Human Trafficking di Maumere yang aspirasi ini disampaikan langsung oleh para pejuang kemanusiaan dan suster – suster,” papar Mantan Kapolda NTT tersebut.

Jacki Uly menyampaikan bahwa kasus Ibu dan Anak Penkase Oeleta juga menjadi perhatiannya.

“Dalam kasus yang korbannya Ibu dan Anak Penkase Oeleta pun juga saya waktu itu mendatangi Polda NTT dan meminta untuk segera mungkin diselesaikan sesuai prosedural hukum yang berlaku,” ungkapnya.

Lanjut Jacki Uly bahwa dirinya hadir dalam kesempatan tersebut untuk mendengarkan aspirasi masyarakat.

“Saya datang kemari juga ingin mendengarkan masukan dan terutama aspirasi masyarakat yang bisa saya perjuangkan di senayan sebagai wakil rakyat di Dapil NTT II,” pungkasnya. (DD/YN)