DETIKDATA, ATAMBUA – Salah satu bentuk dukungan terhadap Program Pemerintah meningkatkan kesejahteraan masyarakat, dan meningkatkan ketahanan pangan, Aparatur Sipil Negara (ASN) turun lapangan menanam jagung dilahan Food Estate, Desa Fatuketi Kecamatan Kakuluk Mesak Kabupaten Belu. Jumat (26/08/21).
Tanam jagung dilahan Food Estate dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Belu Drs. Aloysius Haleserens, MM., dan Pimpinan OPD lingkup Pemda Belu. Penanaman dilakukan di Blok B dan dmulai tepat pukul 07.00 WITA.
Wakil Bupati Belu, Drs.Aloysius Haleserens, MM., saat di wawancara mengatakan bersama ASN bergotong royong menanam jagung dilahan food Estate dengan lahan yang ditanami kurang lebih 2 Ha.
“Hari ini kita minta tolong bantuan teman – teman ASN untuk bersama – sama tanam jagung dilahan Food Estate,” ungkap Wakil Bupati.
Di katakan Wabup Belu menyukseskan program Food Estate merupakan tanggungjawab dan perhatian bersama.
“Selain ASN, yang menjadi kunci keberhasilan adalah masyarakat pemilik lahan yang ada di Desa Fatuketi, disana ada peran Desa dan Camat untuk menggerakan masyarakatnya membantu menanam,” ujar Wabup.
“Pengolahan lahan Food Estate sudah di bagi dalam 53 Pokja, setiap Pokja ada 1 orang PPL, masing – masing Pokja terdapat 5 sampai 10 orang pekerja,” Jelas Wabup.
Diahkir Wawancara Wakil Bupati menghimbau kepada semua elemen atau steakholder yang berkaitan untuk ikut berpartisipasi mengelola Food Estate. (DD/RN)