DETIKDATA, RUTENG – Bupati Manggarai, Herybertus G. L. Nabit, S.E., M.A. didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Manggarai, Drs. Jahang Fansi Aldus, menyerahkan secara simbolis bantuan beras Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) 2021 dari Kementerian Sosial kepada warga penerima, Jumat (23/7), bertempat di Kantor Cabang Perum Bulog Ruteng.
Bantuan tersebut disalurkan melalui Badan Urusan Logistik (Bulog) Divre Manggarai bekerjasama dengan Kantor Pos Ruteng. Bantuan disalurkan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) melalui Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Sosial Tunai (BST) di wilayah Kabupaten Manggarai.
Launching tersebut ditandai dengan penyerahan bantuan beras oleh Bupati Manggarai kepada 5 orang perwakilan penerima manfaat dilanjutkan dengan acara pelepasan dan pengecekan langsung ketersediaan beras bantuan.
Bupati Hery dalam sambutannya mengapresiasi kepedulian pemerintah pusat terhadap masyarakat di daerah yang tengah mengalami kesulitan akibat pandemi COVID-19. Diharapkan bantuan ini akan meringankan beban masyarakat yang terdampak PPKM.
“Pemerintah sedang berusaha supaya kehidupan kita yang sudah sulit ini jangan lebih sulit lagi,” tuturnya.
Untuk penyalurannya, Bupati Hery berharap agar pihak Pos Indonesia turut menggandeng pihak kecamatan, desa dan kelurahan, sehingga bantuannya tepat waktu dan tepat sasaran.
Di lain pihak, Bupati Hery juga berpesan agar bantuan tersebut dimanfaatkan sesuai peruntukannya.
Bupati Hery selanjutnya mengingatkan agar masyarakat tetap disiplin dalam menjalankan prokes COVID-19 di masa PPKM ini, membatasi kegiatan di luar rumah dan menghindari kerumunan.
“Kalau pun harus keluar terapkan protokol kesehatan, selalu pakai masker, cuci tangan memakai sabun, dan jaga jarak, selain disiplin protokol kesehatan, jangan lupa selalu berdo’a untuk keselamatan diri, keluarga dan masyarakat, agar pandemi segera berakhir,” pesannya.
Berdasarkan data yang disampaikan Plt. Kepala Dinas Sosial, Micha O. Dima, total beras yang disalurkan ke Kabupaten Manggarai sebanyak 394 ton 290 kilogram, didistribusikan ke 39.429 KPM dengan rincian PKH sebanyak 25.373 KPM dan BST sebanyak 14.056 KPM.
Hal yang sama juga disampaikan oleh Kepala Perum Bulog Ruteng, I Putu Suantara. Bantuan PPKM ini, lanjutnya, merupakan bantuan dari pemerintah pusat. Perum Bulog hanya bertugas menyalurkan beras bantuan tersebut.
“Terkait bantuan PPKM, merupakan bantuan dari pusat. Bulog daerah hanya pelaksana. Jumlah sudah ditentukan dari Pemerintah pusat,” tuturnya.
Dari sisi aturan, lanjutnya, Bulog bertanggung jawab ketika barang itu keluar dari gudang. Setelah Bulog menyerahkannya ke pihak Kantor Pos, maka secara fisik sudah menjadi tanggung jawab pihak Kantor Pos.
Turut hadir dalam kegiatan ini, Kepala DPMD Kabupaten Manggarai, Drs. Siprianus Jamun; Kepala Kantor Pos Indonesia Cabang Ruteng, Abdul Haris A. Majid; Camat Langke Rembong, Ir. Daniel Baru; dan Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan, Lodovikus D. Moa. (DD/PP)