DETIKDATA, SOE – PT Panahmas Sejahtera Sakti bekerja sama dengan BAKTI Kementrian Komunikasi dan Informatika melakukan pelatihan digital marketing bagi para pelaku usaha pariwisata di soe selama 3 hari mulai 26-28 oktober 2022 bertempat di aula Hotel Blessing. Sosialisasi tersebut diikuiti 25 peserta dari berbagai pelaku usaha yang ada di kabupaten TTS.
“Hal tersebut Untuk meningkatkan pengetahuan, motivasi, dan kompetensi pengelola destinasi dan daya tarik wisata agar dapat memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi dalam pemasaran pariwisata,” kata Ketua panitia Imanuel Saragi kepada detikdata.com. Pada (28/10/2022)
Lanjut Imanuel Saragi, menyatakan bahwa untuk meningkatkan kapasitas dan kompetensi sumber daya manusia menggunakan teknologi digitalisasi khususnya dalam rangka memasarkan dan mengkomersialisasi sektor pariwisata secara berkelanjutan. Jadi kegiatan ini menjadi salah satu sarana para pelaku pariwisata memperkenalkan sektor unggulan wisata dan kebudayaan kekayaan lokal baik kepada wisatawan dalam negeri maupun wisatawan luar negeri.
Selain itu Saragi juga mengatakan, kegiatan ini diinisiasi oleh BAKTI melalui Direktorat Pelayanan Masyarakat juga selanjutnya berpotensi menjadi added value/nilai tambah bagi peningkatan ekonomi daerah terutama yang masih dalam kawasan 3 T yang masih berada di garis kemiskinan.
“Pelaksanaan kegiatan pelatihan literasi digital marketing pada saat mendatang sebaiknya dilaksanakan secara meluas di seluruh Indonesia mengingat semakin bertumbuhnya teknologi informasi dan meluasnya generasi z yang semakin aktif menggunakan media sosial sebagai sarana komunikasi dan informasi. Pemerintah sebaiknya meningkatkan teknologi internet secara meluas dan merata ke seluruh pelosok di Indonesia. Pelatihan ini menjadi salah satu pintu gerbang perwujudan desa yang mandiri dan sejahtera,” tandasnya
Mewakili peserta pelatihan Enos Tanu menyatakan bahwa mengingat di era yang serba digital sekarang ini, pemasaran digital atau digital marketing menjadi metode baru yang sangat berperan penting dalam memasarkan suatu usaha. Digital marketing dapat membangun, meningkatkan, dan mempertahankan reputasi suatu bisnis secara online di semua platform digital.
Lebih lanjut Enos menyatakan dengan semakin mudahnya akses internet saat ini, pengguna media sosial untuk berinteraksi di dunia maya semakin meningkat setiap harinya. Peluang ini perlu segera dimanfaatkan dengan digital marketing, yang membantu suatu bisnis menjangkau lebih banyak konsumen daripada melalui metode konvensional, lebih hemat biaya dan terukur .
“Sangat mengucapkan terima kasih kepada panitia penyelenggara yang sudah diberikan kesempatan untuk mengikuti pelatihan ini dan banyak ilmu yang di dapat,” tutup Enos. (DD/Tim)