DETIKDATA, SOE – Duta Baca Indonesia 2021-2025, Gol A Gong melakukan kunjungan ke Taman Baca Masyarakat (TBM) Cendekiawan Soe bertempat di RT 021/RW 007 Desa Mnelalete Kabupaten TTS, NTT. Rabu (06/04/22).
Pantauan detikdata.com, turut hadir, Ketua Forum Taman Baca Masyarakat (FTBM) Propinsi NTT, Policarpus Do; Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah TTS, Bernadus Y.Sunbanu, STP.,M.Si; Ketua Forum Taman Baca Masyarakat Kabupaten TTS, Lefinus Asbanu,S.Pd.
Acara penerimaan rombongan Duta baca ini di sambut dengan Natoni, tarian penyambutan serta pengalungan selendang kepada rombongan yang hadir dalam kesempatan tersebut.
Selanjutnya dalam kesempatan tersebut, Ketua FTBM Kabupaten TTS, Lefinus Asbanu,S.Pd, menyampaikan bahwa perkembangan taman baca ini sangat masif.
“Perkembangan FTBM Kabupaten TTS, kami bentuk belum 1 (satu) tahun, tetapi di bawah keterbatasan, kami terus berupaya dan telah bergerilia di 32 kecamatan, dan kerjasama yang selama ini kami bangun yaitu, dengan gereja, para guru di sekolah, serta kami telah bekerjasama dengan PGRI Kabupaten TTS, untuk saling berkolaborasi dalam rangka, gerakan literasi di Kabupaten TTS, dan sudah ada 25 taman baca masyarakat, yang kami bentuk, dan beberapa lagi akan kami bentuk,” jelas Lefinus.
Lefinus berharap kehadiran Duta Baca Indonesia memberikan motivasi dan spirit bagi pengurus FTBM TTS untuk terus bergerak.
Gol A.Gong juga mengungkapkan bahwa buku menjadi faktor pemicu rendahnya minat baca.
“Kami menemukan bahwa, bukan minat baca yang rendah, tetapi bukunya sedikit, kenapa bukunya sedikit, karena penulisnya sedikit, kenapa penulis sedikit, karena guru bahasa indonesia belum maksimal, melatih murid-murid menulis, maka saya turun sebagai duta baca indonesia, memberikan pelatihan ke taman-taman baca, ke perpustakaan desa, kemana saja, dan mudah-mudahan kedepan lebih maksimal,” tandas Gong.
Pantauan Detikdata.com, dalam acara ini di tandai juga dengan pembacaan puisi yang di lakukan oleh siswi SD Inpres Oenali, penyerahan buku secara simbolis oleh Ketua FTBM Propinsi NTT kepada Ketua FTBM Cendekiawan, sejumlah peserta didik dari SMA PGRI Mnelalete, SMP Negeri Liman, guru-guru, tokoh masyarakat, masyarakat sekitar dan sejumlah mahasiswa/mahasiswi dari kampus Sekolah Tinggi Agama Kristen Arastamar Soe (STAKAS),turut hadir dalam acara tersebut (DD/RS).