Telah Hadir di Kota SoE Fitnes Dewa-GJM, Ini Keunggulannya

DETIKDATA, SOE – Fitnes Dewa-GJM telah hadir di Kelurahan Nunumeu Kecamatan Kota Soe, Kabupaten TTS, NTT. Sabtu (01/05/21).

Pemilik Fitnes Dewa-GYM, Dewa Putra Oka, menjelaskan bahwa Fitnes Dewa-GYM telah dibuka untuk umum.

“Disini sudah dibuka untuk umum mulai dari tanggal 15 April 2021 hingga hari ini peserta sudah mencapai 80 orang terdiri dari perempuan 20 dan laki-laki 60 orang,” ungkap Dewa.

Lanjut Dewa, tempat fitnes ini didampingi empat instruktur.

“Tidak menutup kemungkinan untuk siapa saja ingin bergabung, bisanya dibuka setiap hari, pagi pukul 08.00 – 09.00 malam terkecuali hari minggu bukanya pukul 04.00 – 09.00. Ada 4 orang instruktur yaitu Dewa, Indra, Maksi dan Ardy, bagi yang pemula wajib didampingi selama satu minggu. Tujuannya supaya member mampu menggunakan alat fitnes dan fungsinya dengan baik dan benar,” jelas Dewa.

Tambah Dewa, keunggulan lain dari tempat fitnes ini adalah fasilitas yang lengkap.

“Untuk fasilitasnya lengkap, mulai dari pembentukan betis, paha, perut dan body lengan, dan juga fitamin untuk menambah stamina. Semoga dengan adanya fitnes ini bisa membantu pemerintah dalam bidang olahraga,” pungkas Dewa. (DD/NN)