DETIKDATA, KEFAMENANU – Sebanyak 215 Mahasiswa Program Studi (Prodi) Biologi, Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) Universitas Negeri Timor melakukan pengabdian selama 3 hari kepada masyarakat Desa Humusu C, Kecamatan Insana Utara, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), NTT melalui kegiatan Demo Sains.
Hal tersebut disampaikan Ketua Panitia Demo sains Ardi Yacob Arnolus Faot Saat ditemui detikdata.com, disela-sela upacara pelepasan peserta demo sains di depan FIP UNIMOR. Pada Rabu (23/11/2021)
“Untuk Peserta itu dari semester 1 ada 131 orang, semester 3 ada 41 orang, terus dari kami sendiri kepanitiaan ada 43 orang jadi jumlah semuanya itu 215 orang,” ungkap Ardi.
Selain itu Ardi juga membeberkan besaran anggaran untuk membiayai kegiatan demo sains tersebut.
“Besaran anggaran yang dibiayai itu dari kampus sebesar Rp. 28. 950.000.00 (Dua puluh delapan juta sembilan ratus lima puluh ribu rupiah) tapi, yang kami cairkan kemarin itu sebesar Rp. 8.613.500.00 (Delapan juta enam ratus tiga belas ribu lima ratus ribu rupiah). Selain dari kampus juga kami dari panitia dan adik semester bekerjasama mencari dana dan setiap kelas itu setiap minggunya mengumpulkan dana sebesar Rp. 500.000.00 (lima ratus ribu rupiah) selama tiga minggu. Jadi jumlah dana yang dikumpulkan panitia itu sebanyak Rp. 7.000.000.00 ( Tujuh juta ribu rupiah),” beber Ardi
Ardi juga mengungkapkan beberapa kendala dalam mempersiapkan kegiatan demo sains.
“Kendalanya sedikit banyak, misalnya setiap hari sabtu dalam melakukan pelatihan ada kendala pada kehadiran dan juga fasilitas pendukung seperti ruangan-ruangan kampus tapi kami berusaha melakukan pelatihan diarea-area sekitaran Kampus dibawah naungan pohon,” cerita Ardi
Ardi berharap kegiatan tersebut dapat bermanfaat bagi masyarakat Wini dan juga untuk mereka sendiri yang melakukan pengabdian
“Harapan saya ini terkait kegiatan kami ini, selain kegiatan kami ini berguna untuk masyarakat dan juga sekolah-sekolah yang ada di Insana Utara. Insana Utara ini juga kan merupakan daerah yang berada di daerah perbatasan kiranya itu membawa manfaat untuk masyarakat Sekitar dan juga menambah pengalaman kami sebagai mahasiswa yang besoknya sebagai guru dapat menambah Kecakapan bicara kami, pengetahuan kami dan juga pengabdian kami kepada masyarakat,” pungkas Ardi.
Ditempat yang sama Dosen Pendamping Demo sains EmanueL Hanoe, M.Ling, mengungkapkan tujuan dari demo sains itu sendiri.
“Tujuan dari demo sains ini sendiri yaitu mendemonstrasikan ilmu pengetahuan, menerapkan ilmu pengetahuan yang mahasiswa sudah dapatkan dikelas atau di kampus untuk di aplikasikan kepada masyarakat. Jadi, hal-hal yang akan disampaikan itu lebih ke pengetahuan tentang hal-hal yang ada di Universitas yang bisa dirasakan oleh masyarakat, salah satu contoh yang paling sederhana itu disana nanti ada materi pembuatan hand sinitaiser,” kata Hanoe
Hanoe juga menjelaskan mahasiswanya telah menguasai teknik pembuatan hand sinitaizer sehingga dapat membantu masyarakat sekitar.
“Jadi bagaimana pembuatan hand sanitizer itu waktu dalam dunia pendidikan suda diajarkan hal-hal seperti itu jadi saatnya mahasiswa mengaplikasikan itu kepada masyarakat, memberikan pemahaman kepada masyarakat, cara pembuatan hand sinitaiser yang sederhana itu seperti apa. Jadi masyarakat tidak harus membeli atau mengeluarkan biaya lagi tapi memanfaatkan bahan-bahan lokal disekitar yang bisa dimanfaatkan,” papar Hanoe
Selain pembelajaran Pembuatan hand sanitizer pada masyarakat, mahasiswa biologi juga akan melakukan Baksos dan juga pembelajaran pada sekolah-sekolah di Insana Utara.
“Yang berikut, nantinya juga akan ada kegiatan bakti sosial, seperti pembersihan dan sebagainya dan ada juga pemberian pendidikan masyarakat di sekitar rata-rata itu mengaplikasikan apa yang suda didapat di universitas, dikampus, diaplikasikan dilokasi dimasyarakat sekitar jadi tujuannya itu lokasi yang kita sasar adalah di kecamatan Insana Utara wini. Untuk sekolah sendiri sesuai dengan yang suda di survei oleh panitia kemarin itu nanti ada SD N Temkuna (sekolah dasar), SMP N Temkuna, SMK dan juga masyarakat di desa Humusu C, Kecamatan Insana Utara (Wini),” pungkas Hanoe.
Kegiatan tersebut diketahui akan dilaksanakan mulai terhitung dari hari ini Rabu (24-26/11/2021) dan rombongan akan kembali pada Sabtu (27/11/2021). (DD/YM)